Pj Danramil Turi Ngopi Bareng Pesilat

    Pj Danramil Turi Ngopi Bareng Pesilat

    Lamongan, - Pj Danramil Turi, Pelda Kasminto menggelar acara ngopi bareng Pesilat yang dilakukan di salah satu kedai kopi yang ada di Kecamatan Turi, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur. Minggu (14/04/2024) malam.

     

    Nuansa akrab dan kekeluargaan pun tak lepas dalam acara ngopi bareng yang diikuti oleh sejumlah Pesilat dan salah satu ormas di Kecamatan Turi tersebut.

     

    “Tujuannya untuk meningkatkan silaturahmi antar elemen masyarakat, ” kata Pelda Kasminto.

     

    Tak hanya itu, Pelda Kasminto juga mengajak semua elemen masyarakat untuk saling bersinergi menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan.

     

    Pasalnya, kewajiban itu tak hanya tugas dari personel TNI dan Polri saja. Namun, masyarakat memiliki peranan penting dalam menjaga keamanan dan ketertiban.

     

    “Maka dari itu, kita semua harus saling bersinergi, ” pungkasnya. (*)

    jatim lamongan kodim tni-ad
    Riansyah

    Riansyah

    Artikel Sebelumnya

    TNI-Polri Disiagakan di Stasiun Babat Lamongan

    Artikel Berikutnya

    Gelar Apel Luar Biasa, Dandim Lamongan Cek...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Polri Ungkap Tiga Kasus Besar Judi Online: Sita Aset Rp61 Miliar, Ungkap Sindikat Internasional
    Polri Resmi Launching Desk Ketenagakerjaan untuk Selesaikan Sengketa Tenaga Kerja
    Kapolri Resmikan Desk Ketenagakerjaan Demi Beri Jaminan Perlindungan Kaum Buruh
    Ditandai Jatim Expo, Pekan Harlah NU 102 dan Ponpes Nurul Jadid Resmi Dibuka

    Ikuti Kami